loader image
22-September-2023

NEWS86

Ragam Warna Informasi

Dirut PDAM Jum’at Berkah Bahagiakan Anak Yatim

News86 – Puluhan anak yatim hari ini Jumat (16/03) mendatangi Dirut PDAM TIARA Lombok Tengah Bambang Supratomo S.IP.

Kedatangan puluhan anak yatim tersebut di sambut penuh kehangagan oleh orang nomor satu di PDAM TIARA Loteng.

” Tadi selesai sholat Jum’at saya kedatangan tamu mulia anak-anak yatim dari Desa Aik Darek – Kecamatan Batukliang,Tanpa berpikir panjang saya langsung mengajak mereka ke Toko Baju terdekat untuk pilih baju lebaran,”ungkap Dirut PDAM TIARA Loteng Bambang Supratomo S.IP

Di Bulan Suci Ramadhan ini kita berusaha membahagiakan anak yatim berupaya berbuat baik,istimewakan anak yatim,sesuai dengan intruksi bapak Bupati Mamiq Pathul bahwa menyantuni anak yatim di bulan suci ini pahalanya luar biasa.

Terimakasih bapak Bupati yang selalu menginpirasi,selalu mengingatkan saya untuk memperhatikan anak yatim,semoga Mamiq Pathul selalu diberikan kesehatan dan umur panjang.

‘ Alhamdulillah tampak kebahagiaan terpancar dari wajah-wajah polosnya.Bahagia mereka kebahagian kita,tak lupa saya minta doa supaya diberikan kesuksesan.”ungkapnya

BACA JUGA  Bupati dan Wakil Bupati Kompak Sambut MotoGP 2022 dengan turun ke lapangan bersih selokan Kawasan Sirkuit
%d blogger menyukai ini: