loader image
10-Juni-2023

NEWS86

Ragam Warna Informasi

Pimpinan Baru Sinergi Baru,Karutan Hadiri Pelantikan Ketua Pengadilan Negeri Praya.

News86 – Bertempat di aula Pengadilan Negeri Praya,Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Praya Jumasih SH MH,menghadiri pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Ketua Pengadilan Negeri Praya,Kamis (15/07).

Kepala Rutan Kelas IIB Praya, Jumasih SH MH menyampaikan selamat atas Muhamad Baginda Rajoko Harahap sebagai Ketua Pengadilan Negeri Praya yang baru.

“Kami keluarga besar Rutan Kelas IIB Praya mengucapkan selamat dan sukses,semoga kedepannya semakin terjalin sinergitas yang baik bersama para Aparatur Penegak Hukum (APH) di wilayah Kabupaten Lombok Tengah” ungkapnya

Karutan berharap tetap terjalin sinergitas yang baik antara Rutan Praya dan Pengadilan Negeri Praya kedepannya.

Pengambilan Sumpah dan Pelantikan ini dihadiri oleh Ketua Pengadilan Tinggi Mataram dan Forkopimda Lombok Tengah. Kegiatan berjalan aman dan tertib dengan tetap menerapkan protokol kesehatan super ketat.

BACA JUGA  Land Clearing Tahap Paling Akhir di Lintasan Sirkuit MotoGP Berjalan Humanis dan Kondusif
%d blogger menyukai ini: