loader image
27-September-2023

NEWS86

Ragam Warna Informasi

Disperindag Fasilitasi Pelatihan Teknis Olahan Makanan Perdana Tahun 2021

News86 – Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Lombok Tengah melalui bidang Industri melaksanakan Pelatihan Teknis Olahan Makanan perdana di tahun 2021

Bertempat di Aula kantor Desa Mantang Kecamatan Batukliang,Kegiatan diikuti 25 orang wirausaha baru yang berasal dari wilayah kecamatan Batukliang dan Batukliang Utara.

Dengan tujuan memberikan tambahan skill atau kemampuan kepada masyarakat dalam mengembangkan usaha olahan makanan dengan memanfaatkan bahan pangan lokal.Kata Baiq Yuliana Sapriani ST Kepala seksi Industri

Dikatakannya pelatihan teknis olahan makanan ini merupakan salah satu ikhtiar kita untuk memberdayakan masyarakat dalam pemulihan perekonomian di masa pandemi covid 19 ini.

Lebih lanjut,Betapa pentingnya sektor olahan makanan ini dimasa pandemi karena hanya usaha olahan makanan yang paling mampu bertahan di masa pandemi ini.

Selanjutnya melihat bahan baku olahan makanan yang melimpah dan tidak termanfaatkan dengan baik, maka ini menjadi dasar pemikiran kami untuk melaksanakan kegiatan ini sehingga bahan baku agro tersebut maksimal dimanfaatkan dan mempunyai nilai tambah.

,” A danya pelatihan teknis ini diharapkan masyarakat bisa meningkatkan perekonomian keluarga sehingga mampu bertahan terhadap terjangan pandemi covid 19,” Kata Yuliana.

BACA JUGA  Ibu Bupati Loteng Didaulat menjadi Narasumber Cerorot Di Lombok Festival
%d blogger menyukai ini: